POSMETRO

Tuesday, November 15, 2011

"Angkringan Tea Poci Resto Family" Bakso Iga yang Menggugah Selera



BATAM,BISNIS: Para penikmat bakso mungkin sudah terbiasa dengan yang namanya bakso urat, bakso daging atau bahkan bakso telur. Tapi bagaiman dengan bakso iga sapi dan bakso bakar? Nah, kalau ingin merasakan lezatnya kedua bakso ini, datang saja ke Angkringan Tea Poci Family Resto. Karena di tempat makan yang satu ini, kedua menu baru itu hadir dan siap menggugah selera para konsumen.

"Kami akan terus melengkapi menu-menu terbaru, sehingga konsumen tidak bosan dan selalu menpat yang feresh saat datang ke tempat kami," ungkap Nurbaiti Kadir, pemilik Angkringan Tea Poci Resto Family, saat ditemui di rumah makan terbarunya di Batamcentre tepatnya depan Sop Ikan Istimewa, kemarin.

Dijelaskan wanita yang akrab disapa Ibet ini, bakso iga sapi yang disajikannya memiliki citarasa berbeda dengan bakso-bakso lazimnya. Karena bahan dasar pembuatan bakso ini benar-benar dari iga sapi segar.

"Bakso iga ini benar-benar kita produksi sendiri. Kami juga tidak mengguanakan daging sapi es, tapi sapi yang segar, sehingga kenikmatan dan kemanisan daging sapi itu benar-benar kental terasa," jelasnya.

Bakso iga sapi ini pun disajikan dalam dua menu. Yang pertama bakso iga sapi kuah. Menu yang dua yakni bakso iga sapi bakar. Keduanya memiliki kenikmatan berbeda."Konsumen yang mesan bakso bakar tetap emndapatkan mie dan kuah, namun dipisahkan dari baksonya," tegas wanita berjilbab tersebut. Seporsi bakso iga bakar dibandrol Ibeth seharga Rp15 ribu. Sedangkan untuk bakso iga komplit dengan pansit, hanya Rp20 ribu.

Selain menyajikan kedua menu baru ini, Angkringan Tea POci Family Resto juga menyajikan sederat menu-menu handalannya, seperti iga bakar dan penyet, ayam bakar dan penyet, bebek bakar dan bebek penyet, puyuh bakar dan puyuh penyet serta pindang iga, sambal mencalok dan nasi tumpeng."Kalau untuk minum kita ada teh poci gula batu, teh tarik, teh mocca, jahe gepuk, serta aneka jus.

Nah, di Angkringan Tea Poci cabang Batamcentre ini. Ibeth sengaja mendisain tempatnya sebagai arena manak dan bersantai keluarga. "Kalau di cabang-cabang sebelumya kita hanya ada fasilitas Wi-fi dan musholah, serta layar lebar, tapi di cabang ketiga ini kita akan tambahkan arena bermain anak-anak, jadi para orang tua yang ingin menikmati teh poci bisa lebih santai lagi tanpa harus direpotkan dengan anak-anak mereka," kata Ibet.

Bagi anda yang ingin mendapatkan paket makan siang istimewa dengan harga Rp10 ribu seporsi lengkap dengan lauk, sayur, sambal, buah segar dan kerupuk. Tea Poci juga telah menyediakan paket tersebut. Caranya gampang anda bisa hubungi ke nomor 0778-423073 untuk pemesanan. Pemesanan dimulai dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB.

"Ini agar pengiriman makanan tidak terlambat, sehingga pelanggan kita bisa menikmati makan siangnya tepat pukul 12.00 WIB," tutupnya.(mb)

No comments:

Post a Comment